Halaman

Senin, 20 Juni 2011

Keberuntungan

KEBERUNTUNGAN
Jika ku ditanya, “Apakah kau percaya dengan keberuntungan?” Aku akan menjawab, “Tidak.” Dan jika Anda mengelak, “Tapi, bukankah keberuntungan itu memang ada. Misalnya, seseorang tiba-tiba kaya karena menang lotere. Bukankah hal itu adalah sebuah keberuntungan?"
Aku tetap menjawab, “tidak, sama sekali tidak.”
Menurutku, keberuntungan adalah tahap di mana 'kesempatan bertemu dengan persiapan dan usaha'. Terkadang kesempatan datang dengan mudahnya, namun orangnya yang tidak siap. Sebaliknya, terkadang orangnya siap, tapi kesempatan tidak kunjung tiba. Anggap saja seseorang mendapatkan proyek besar. Hal ini hanya akan terjadi jika orang itu memiliki kemampuan dan persiapan untuk mengerjakan proyek itu, serta mendapatkan kesempatan. jika orang itu tidak mengerti apa-apa tentang proyek itu, kesempatan yang datang akan tidak berarti sama sekali baginya.
Tadi Anda bertanya tentang orang yang menang lotere. Apakah hal itu berarti ia mendapatkan keberuntungan belaka? Mungkin saja, tetapi ingatlah bahwa orang itu juga memiliki pengetahuan tentang lotere. jika ia tidak mengerti apa itu lotere, ia tidak akan pernah menang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar