Halaman

Sabtu, 23 Januari 2010

TEORI MENDEKATI KEPASTIAN

TEORI MENDEKATI KEPASTIAN
Aku sekarang bertanya pada Anda, “Apakah ada teori pasti tentang tentang usaha, impian, dan sebagainya?” Anda mungkin akan menjawab ada bukan? Tapi tak tahu apa teori yang pasti tersebut. Aku yakin Anda juga tak bisa memberikan jawabannya. Mungkin seperti ini,“ Sebenarnya Anda tahu, tapi Anda tak bisa mengungkapkan secara lesan, bukan?”
Sekarang giliranku. Aku jawab, “Tidak ada, namun teori yang mendekati kepastian ada."
Apakah itu?
Kekuatan. Semua tergantung pada kekuatan. Anda harus empunyai kekuatan jika ingin mendapatkan segala sesuatu. Maksudnya, di sini, di zaman yang sudah serba milenium ini, hukum rimba masih berlaku. Yang kuat lah yang menang; yang kuat lah yang mendapatkan segala kesempatan. Jika Anda lemah, Anda akan ketinggalan segalanya, bahkan kesempatan.
Bukan berarti Anda harus menghalalkan segala cara untuk mendapatkan segala keinginan kita? Jika seperti itu, Anda sendirian akan masuk ke dalam hukum barbar, itu buruk. Anda tahu kenapa? Karena arti kekuatan bukan seperti itu. Kekuatan juga mengikuti perkembangan zaman.
Anda i masa lampau, ketika manusia masih hidup di gua, kekuatan fisik menjadi kekuatan dominan. Orang yang paling kuat secara fisik lah yang berkuasa; orang yang paling tangkas berkelahi lah yang paling ditakuti. Di zaman itu, orang yang bertubuh besar dan perkasa mempunyai kekuatan lebih dari orang yang lemah. Oleh karena itu, di sini hukum rimba berjalan sempurna. Mereka dapat merampas harta milik orang yang lebih lemah, membunuh, dan memaksakan kehendak sesuka hati.
Kemudian, tibalah zaman di mana yang terkuat lah yang menjadi raja, di mana semua orang harus tunduk kepadanya. Ku menyebut zaman ini sebagai zaman 'Raja-raja'. Di sini, kekuatan akhirnya berubah arti. Manusia tidak perlu lagi kuat secara fisik untuk mempunyai kekuatan yang diperlukan untuk berkuasa. Di zaman ini, siapa pun yang memegang takhta bisa disebut memegang kekuatan. ]ika manusia dilahirkan menurut garis takhta yang tepat, manusia itu mempunyai kekuatan yang luar biasa. la lahir sebagai keturunan raja, dan kekuatan itu mampu membuatnya berkuasa di segala bidang, termasuk untuk mencabut nyawa seseorang.
Di sini, kekuatan menjadi hal yang bersifat nasib, di mana jika seseorang terlahir sebagai keturunan budak, ia tidak mempunyai kekuatan apa pun. Kekuatan raja tidak terbatas. la memiliki modal yang ditakuti rakyatnya, yang didapatnya karena ia lahir di saat dan dalam silsilah yang tepat. Begitu pula sebaliknya dengan para budak yang lahir dengan silsilah budak. Di zaman ini, aku melihat terjadinya sebuah masalah sosial yang paling menyedihkan di sepanjang sejarah manusia—ketidakadilan yang terjadi tanpa manusia mampu mengubahnya.
Namun, zaman berubah, dan kekuatan raja pun menjadi ketinggalan zaman. Manusia kemudian memasuki zaman dimana orang yang memiliki uang dan alat produksi menjadi mempunyai kekuatan yang luar biasa. Di sini orang kaya berkuasa. Tidak ada yang dapat melarang karena uang dapat membeli segalanya. Orang yang memiliki uang berlimpah juga mempunyai kekuatan luar biasa yang dapat menaklukkan lingkungan di sekitarnya, bahkan orang yang pangkatnya lebih tinggi. Peringkat keturunan tidak lagi diperhitungkan. Dunia sudah mulai masuk ke alam yang lebih demokratis karena kekayaan lebih dapat dicari dibandingkan lahir dalam silsilah yang tepat. Namun, masalah sosial tetap terjadi karena orang yang lahir dalam silsilah "kaya" akan menikmati kekuatan yang diwariskan oleh pendahulunya.
Tapi semua itu sekarang tidak lagi terjadi sekarang. Kekuatan dapat dicari oleh siapa pun. Kita sudah memasuki tahap yang lebih sempurna di bidang 'kekuatan'. Yaitu, di zaman ini, takhta, uang, dan segala hal yang bersifat fisik tidak lagi menjadi kekuatan mutlak. Orang kaya bisa kalahmelawan orang tidak berpunya, sedangkan orang yang lahir dengan silsilah keluarga yang baik dapat dikalahkan oleh orang yang lahir dengan silsilah rendahan!
Mengapa?
Karena sumber kekuatan di zaman ini sudah berubah. Tahukah Anda apa sumber kekuatan di zaman ini?
Pengetahuan!
Pengetahuan menjadi sumber kekuatan yang luar biasa. Jika Anda memiliki pengetahuan yang luas dan bermakna, Anda akan menjadi orang yang mempunyai kekuatan, bukan demikian dengan orang yang berpengetahuan sempit! Siapa pun dapat berhasil asalkan memiliki pengetahuan yang diperlukan. Dan, itu berarti siapa pun dan di mana pun orang itu berada, ia dapat mempunyai kekutan yang bisa diraih dengan usahanya sendiri. la tidak lagi tergantungpada nasib dan silsilah keturunannya. Bagus, bukan? Siapa pun, termasuk anak tukang becak miskin, memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan sesuatu, jika dia mempunyai pengetahuan yang baik.
Betapa indahnya! Pengetahuan dapat dicapai dan dipelajari di mana pun dan oleh siapa pun! Kita memasuki zaman di mana orang pandai akan berkesempatan besar untuk berhasil. Bukan berarti kita semua harus bersekolah tinggi supaya berhasil? Bukan, bukan sekolah! Pengetahuan lah yang berkembang. Sekolah memang bagus untuk memberikan dasar pengetahuan, namun tidak memberikan pengetahuan yang berlaku di masyarakat.
Maksudku adalah pengetahuan yang mengikuti tren. Karena berjalan pada jalan yang usang dengan kemenangan seadanya (ilmu baku) tidak akan banyak menolong. Anda harus bergerak secepat angin untuk mengikuti tren di masyarakat.
Jika sekarang zaman Internet, pelajari apa itu Internet; jika sekarang zaman politik, ketahuiapa itu politik, dan ambillah yang paling menarik, yang menurut Anda dapat dipelajari dengan penuh kesungguhan. Lalu, ikuti perkembangannya! Itu lah yang kumaksud dengan pengetahuan yang berkembang, dan bukan yang berjalan di tempat!
“Dari mana kita dapat dengan mudah memperoleh itu semua? Untuk anak yang lahir di keluarga tidak mampu, dari mana ia dapat memperoleh semua itu? Pengetahuan yang berkembang juga butuh biaya, bukan?"
Dari kemauan!
"Tidak ada yang tidak mungkin! Karena dewasa ini, pengetahuan ibarat tercecer di segala tempat, Anda tinggal mengambilnya saja!
Dari mana?
Dari buku. Buku banyak tersedia di perpustakaan. Bahkan, ada juga perpustakaan nasional yang biaya pendaftarannya sangat murah. Buku sangatlah padat pengetahuan. Surat kabar, walaupun bekas bungkus kacang, juga berisi pengetahuan! Kalau Anda memang orang mampu, lihatlah sekitar Anda, pergilah ke toko buku. Di sana ada banyak sekali buku yang dapat mengubah hidup Anda! Tersusun di rak-rak! Video, disket, dan sejenisnya juga adaljika kamu pergi ke toko buku, jangan hanya membeli novel. Ambillah sesuatu yang belum pernah Anda ketahui! Pelajari hal baru dan berkembanglah!
Semudah itu!
Namun masih ada satu hal. Tindakan dan kemauan yang kuat dalam pelaksanaan sebuah keinginan juga sangat penting untuk dapat meraih impian! Kemauan merupakan sumber kekuatan. Oleh karena itu, dengan menggabungkan pengetahuan dan kemauan disertai tindakan, akan dihasilkan kesempatan luar biasa bagi seseorang untuk berhasil.
Ilmu dapat dipeoleh oleh siapa saja. Oleh karenanya, kukatakan bahwa anak muda bertopi kuncung yang tidur di pinggir jalan pun memiliki kesempatan sama dengan orang lain untuk meraih impian. Yang diperlukan hanyalah mempunyai kekuatan berupa ilmu. Dan ilmu itu dapat diperoleh melalui gabungan dua hal, yaitu impian dan tindakan.
Artinya, setiap orang mempunyai hak yang sama untuk mencapai cita-cita?
Betul sekali. Memang tidak gampang untuk mencapai impian tanpa disertai usaha keras. Oleh karena itu, ada orang yang sukses dan ada orang yang tidak sukses. Semua itu tidak tergantung pada keberuntungan, namun dari usaha dalam meraih impiannya.
Banyak orang memiliki gagasan 'gila' dan impian luar biasa, namun semua itu biasanya hanya bercokol dalam pikiran tanpa pernah ditindaklanjuti. Hanya orang-orang tertentu dengan kegigihan luar biasa lah yang dapat melakukan usaha pencapaian keinginan secara maksimal!
Jika gagasan itu baik dan jelas (gagasan gila) bisa diterima oleh masyarakat,orang itu memiliki gagasan yang relevan, dan hal ini tidak perlu dirisaukan karena masih sesuai dengan norma-norma masyarakat. Namun, jika gagasan itu sangat kontradiktif, orang itu memiliki tantangan untuk membuktikan bahwa gagasannya benar dan akan menghasilkan sesuatu yang baik di masa depan.
Artinya, gagasan yang kontradiktif lebih berbahaya? Akan tetapi, jika pada suatu hari gagasan itu diterima oleh masyarakat, gagasan itu akan menjadi luar biasa!
Ambillah contoh Galileo, yaitu seorang ilmuwan yang menyatakan bahwa dunia itu bulat dan berputar mengelilingi Matahari. Di zamannya, orang tidak bisa menerima pernyataannya. Ilmuwan dan agamawan menantang gagasannya. Mereka menganggap Bumi adalah pusat dari alam semesta. Alhasil, Galileo dijatuhi hukuman. Namun, sekarang pembuktian menyatakan berbeda. Mau tidak mau, gagasannya menyebar dan diyakini masyarakat, dan ia menjadi sangat terkenal.
Semua itu terjadi karena dia berani mengambil langkah yang berbeda. Terkadang dalam hidup, orang harus berani mengambil langkah yang berbeda. Di dunia ini tidak ada yang tidak mungkin. Segalanya dapat terjadi jika kita memang ingin dan dengan sungguh-sungguh. Aku meyakini hal itu!
Artinya, manusia harus selalu meyakini apa yang diyakininya. Dan, aku percaya bahwa keyakinan yang terus diyakini lambat laun akan menjadi sebuah kenyataan. Setelah semua itu menjadi kenyataan, dan manusia mendapatkan apa yang diingininya. Dan yang selanjutnya harus ia lakukan adalah bersiap menghadapi perubahan.
Maksudnya, kenikmatan yang didapat dengan usaha sendiri memang layak untuk dinikmati. Namun terkadang manusia terlalu dibuai kenikmatan dalam dirinya dan menjadi lengah sehingga lupa bahwa kenikmatan itu bisa berubah kapan pun tanpa ia ketahui, dan sirna secara tiba-tiba sekali!
“Mengapa kita harus takut kalau-kalau apa yang sudah kita lakukan akan berubah menjadi kegagalan?"
Aku tidak berkata bahwa kita harus hidup dalam ketakutan. Aku hanya mengatakan bahwa kita harus siap menerima perubahan, dan kita tidak boleh bersikap statis di dalam hidup. Setelah kita menemukan apa yang kita mau, bukan berarti kita lalu diam dan tak melakukan apa-apa. Kita malahan harus berpikir tentang apa lagi yang perlu dilakukan agar semuanya berkembang menjadi lebih baik. Sebagai manusia, kita harus cerdik, menggabungkan insting dengan pemikiran, kreatif, mampu menghadapi perubahan yang datangnya tiba-tiba, serta tidak bersikap statis.
Kita harus terus bergerak dan berkarya serta tidak duduk diam sekadar menikmati hasil yang sudah kita peroleh! Bukannya takut akan perubahan dan merasa lebih baik untuk diam menikmati hasil alih-alih bergerak dengan pola kreatif. Ingatlah, semua hal dapat berubah secara tiba-tiba dan mengejutkan, dan kita harus sanggup mengikuti pola perubahan jika ingin berada di posisi bertahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar